Tuesday, December 21, 2021

Tips Sehat : Sayangi Punggung Anda

Sayangi punggung? Mungkin ada diantara Anda yang bertanya-tanya mengapa harus menyayangi punggung? (hmm..kalau judulnya menyayangi pacar pasti Anda langsung meng iyakan hehe..). Kali ini saya mau berbagi sedikit informasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan, terutama punggung.


Tahukah Anda, membawa buku-buku dan barang berat kemana-mana bisa berakibat buruk bagi postur tubuh Anda, apalagi apabila hal ini berlangsung terus-menerus, lama kelamaan bisa menyebabkan cedera pada punggung dan bahu Anda. Dikalangan mahasiswa atau pekerja tidak sedikit yang setiap hari harus beraktifitas dengan menenteng ransel/tas punggung yang lumayan berat berisikan Laptop, buku-buku, laporan dan lain lain.

Sebuah penelitian dari Kanada ( Canadian Chiropraptic Association ) menganjurkan agar bobot ransel atau tas yang kita bawa sebaiknya memiliki berat kurang dari 15% bobot tubuh Pria dan  10% untuk wanita.
Sebagai contoh, apabila berat tubuh Anda 60 kg maka berat ransel maksimal yang Anda bawa adalah 9 kg untuk Pria dan 6 kg untuk wanita. Bagaimana dengan tas bawaan Anda sehari-hari?

Mudah-mudahan informasi diatas bisa bermanfaat untuk Anda.

Monday, December 20, 2021

What is UFO?

 We all already heard so many story about UFO, wacth movie about  UFO, read the news and even some of you believe had seen and met with this UFO things. What is a UFO?  Here are some basic facts you should know, UFO is technically an "unidentified flying object," nothing more nor less.


Any object that flies and cannot initially be identified as an airplane, helicopter, blimp, balloon, kite, or any other object that normally flies, is a UFO. Many flying objects that are listed as a UFO can later be identified as an object made on Earth, then they'can be called an "IFO," or identified flying object.

Saturday, December 18, 2021

Manfaat Sarapan Oatmeal

Oatmeal bukan cuma kaya serat dan berkhasiat menambah energi pada tubuh, tetapi juga memberi banyak manfaat jika Anda mengonsumsinya setiap hari sebagai menu sarapan. Oatmeal merupakan makanan sumber karbohidrat yang kaya serat. Makanan ini dapat dijadikan alternatif pengganti nasi sehingga sangat cocok bagi Anda yang sedang menjalankan program diet. Oatmeal juga dikenal sebagai makanan sehat untuk jantung.


Untuk lebih jelasnya silahkan Anda simak beberapa manfaat oatmeal untuk kesehatan :

Thursday, December 16, 2021

Fakta Unik Dan Menarik Tentang Orang Kidal

 Anda kidal? Atau mempunyai teman yang kidal?

Tahukah Anda, kidal adalah orang yang menggunakan tangan kiri dalam melakukan kegiatan harian seperti menulis, makan dan lain-lain. Sekitar 5%-15% manusia yang hidup di dunia ini adalah kidal. Menurut saya pribadi menjadi kidal adalah hal yang unik karena ada beberapa diantara mereka yang bisa menulis dengan tangan kanan selancar menulis dengan tangan kiri. Berikut ini silahkan Anda simak beberapa fakta unik dan menarik tentang mereka yang kidal :

Tuesday, December 14, 2021

Manfaat Jeruk Nipis Sebagai Masker Wajah

 




















Tahukah Anda jeruk nipis yang kita kenal sehari-hari ternyata mempunyai banyak manfaat untuk kulit terutama kulit wajah. Jeruk nipis dapat digunakan sebagai masker alami untuk wajah. 
Menurut penelitian yang telah dilakukan oleh para ahli, jeruk nipis memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi dibandingkan dengan jenis buah-buahan lainnya


Berikut ini silahkan Anda simak ,anfaat masker jeruk nipis, diantaranya :
1.     Dapat memutihkan dan mencerahkan kulit wajah
2.     Dapat membersihkan kulit wajah yang kusam
3.     Dapat menghaluskan kulit wajah yang kasar
4.     Dapat mengangkat sel kulit mati
5.     Dapat mengatasi kulit berminyak
6.     Dapat mengurangi dan menghilangkan jerawat
7.     Dapat membantu menghilangkan komedo
8.     Dapat menyamarkan noda dan bintik hitam
9.     Dapat mengencangkan kulit wajah
10.  Dapat menetralisir racun-racun di dalam kulit wajah akibat dari penggunaan kosmetik dan masih banyak lagi manfaat-manfaat lainnya.

Jika Anda memiliki keluhan mengenai masalah kulit wajah seperti diatas maka menggunakan masker jeruk nipis merupakan salah satu solusi yang tepat untuk mengatasi semua masalah tersebut. Selain murah meriah dan mudah diaplikasikan ke wajah, masker jeruk nipis juga aman karena tidak mengandung bahan-bahan kimia.